Back to: Soal soal asli CPNS berdasarkan FR – Paket 5
Ketika ada jangan dimakan, telah habis maka dimakan.
Makna peribahasa di atas adalah …..
a. Harta benda kita harus dibagikan ke orang lain yang lebih membutuhkan
b. Harta benda tidak dibawa mati
c. Jangan serakah akan akan kekayaan yang dimiliki
d. Hemat dan menabung adalah cara untuk kaya
e. Hiduplah hemat dan suka menabung. Selama tidak terdesak, janganlah tabungan itu diusik-usik
Jawaban : e
Peribahasa di atas menganjurkan kita selalu hidup hemat, tidak boros. Artinya kita sebaik – baiknya dapat menyimpan. Kalau ada kelebihan uang walaupun sedikit, hendaklah ditabung. Kalau kita ditimpa kesusahan, kita dapat menggunakan simpanan atau tabungan itu. Kalau kita tiba – tiba sakit misalnya, sedangkan kita tidak ada lagi uang pada kita yang dapat dipakai membayar dokter dan obat, dapatlah kita ambil uang tabungan kita tadi. Tetapi, kalau tidak perlu benar, simpanan itu janganlah sekali – kali diusik.